Ternyata ada peluang bisnis bagi yang mampu berbahasa inggris secara aktif sehubungan dengan semakin bayaknya minat orang Indonesia memiliki website atau blog yang berbahasa Inggris. Jika anda memiliki kemampuan berbahasa inggris secara aktif terutama dalam bentuk tulisan, mungkin anda bisa mencobanya.


Peluang bisnis ini tidak jauh dari menterjemahkan Bahasa Indonesia ke Bahasa Inggris dalam bentuk tulisan, dikarenakan banyak pemilik web lokal yang kurang mampu berbahasa Inggris dengan baik. aAtau mungkin saja banyak pemilik web lokal yang sebenarnya mampu berbahasa Inggris, tapi kurang percaya diri untuk menuliskannya di blog mereka yang berbahasa Inggris. ini bisa jadi kesempatan untuk menjual kemampuan anda kepada orang lain yang membutuhkan.


Sebenarnya bisnis jasa penerjemahan sudah banyak ditawarkan di mana-mana termasuk di internet, bahkan ada beberapa situs yang khusus menghubungkan antara penjual dan pembeli jasa terjemahan ini. Secara detil bisnis anda memfokuskan diri sebagai penterjemah bagi pemilik blog yang membutuhkan terjemahan dari Bahasa Indonesia ke Bahasa Inggris.



Untuk sedikit survey, dari browsing dan bertanya, tarif terjemahan Bahasa Indonesia ke Bahasa Inggris, yang paling murah sementara ini Rp.12.500/halaman dengan ketentuan dokumen sumber : Ukuran A4/Letter, Spasi 1.5 - 2, Font 11 atau 12, apabila dihitung maka ada sekitar 203 kata per halaman. Sampai saat ini belum mendapatkan yang lebih murah dari itu.


Beberapa Hal Yang Perlu Diperhatikan :




  • Mengerti cara menempatkan keyword dalam terjemahan.

  • Mengerti kata yang sepadan dengan keyword yang di minta.

  • Menguasai vocabulary berhubungan dengan tema dari terjemahan.

  • Mampu memasukkan keyword yang diminta ke dalam judul.

  • Umumnya para blogger membutuhkan tulisan yang berisikan 250 - 500 kata (bukan kalimat).



Setelah menetahui apa yang harus dilakukan untuk menjalani peluang bisnis sebagai penterjemah bagi pemilik situs, anda perlu mengetahui strategi pemasaran supaya banyak yang tahu mengenai jasa yang anda jual





Artikel ini bermanfaat untuk Anda? Klik disini untuk berlangganan