Sedikit tulisan saya untuk mengajak anda lebih mendalami dan menggali potensi yang ada pada diri kita untuk mendapatkan ide bisnis, baik itu bisnis online maupun off-line. Sebenarnya ide untuk ber bisnis di rumah bisa datang dari mana saja dan berlaku buat siapa saja, tidak terkecuali anda seorang karyawan yang ingin menekuni bisnis online.
Bahkan selain ide-ide yang saya tuangkan ditulisan ini, mungkin cuma sebagian kecil dari jutaan ide-ide yang ada, jika kita tahu dan mau melakukan untuk bisa menghasilkan sesuatu yang bisa mendatangkan pendapatan alias uang. oke mari kita mulai,
Cari Ide Sesuai dengan Bidang atau Keahlian Anda.
Apa pun bidang atau keahlian Anda, ada peluang bisnis di sana. Contoh sederhananya ialah seorang akuntan yang bekerja sebagai akuntan disebuah perusahaan beralih profesi menjadi penyedia jasa akutansi bagi pengusaha kecil. Apa bidang Anda atau apa keahlian Anda yang bisa diubah menjadi ide bisnis?
Buka Mata Anda
Saat Anda bepergian, gunakan waktu luang atau waktu diperjalanan untuk menemukan ide bisnis. Sering kali suatu produk atau jasa di suatu daerah tidak terdapat di daerah lain. Jika Anda menemukannya Anda bisa menjadi agen tunggal di kota Anda. Atau jika Anda bisa menciptakan produk atau jasa sejenis itu juga silahkan selama tidak melanggar hak paten atau hak cipta seseorang. Sebelum itu dilakukan semua, pastikan bahwa produk atau jasa tersebut sukses di daerah asalnya.
Lihat Perubahan di Sekitar Anda
Setiap perubahan mengandung peluang. Perubahan apapun, mulai dari perubahan harga, perubahan teknologi, perubahan peraturan, dan sebagainya. Sebagai contoh saat harga BMM naik, ada peluang baru di sana, yaitu menyediakan sumber energi non minyak. Contohnya ialah seperti yang saya kemarin tonton di sebuah TV, bahwa ada mahasiswa yang berhasil menjadikan minyak kelapa bekas sebagai ganti solar. Di Amerika, mobil listrik sudah mulai dipasarkan. Kenaikan harga listrik, memberi ide ke salah seorang pengusaha untuk membuat alat penghemat listrik dan sebagainya.
Perbaiki Sesuatu
Sekali lagi lihat sekeliling Anda, adakah produk atau jasa yang bisa Anda perbaiki? Anggaplah ada sebuah salon di dekat rumah Anda. Tetapi sering kali seorang Muslimah batal nyalon karena tidak mau auratnya terbuka. Ini masalah yang bisa Anda perbaiki, Anda bisa membuka salon khusus muslimah, dimana setiap muslimah yang nyalon terjamin akan tertutupnya aurat. Cobalah lihat bengkel, rental, rumah makan, tukang bakso, dan sebagainya, adakah yang bisa Anda perbaiki?
Ikuti kontes Djarum Black Blog Competition
Sebab di Djarum Black, banyak menyimpan unsur kreatifitas yang bisa kita contoh untuk mendapatkan ide bisnis, sebut saja dengan membuat posting yang kreatif dan inovatif serta bermutu, tentunya kita akan lebih terasah untuk membuat tulisan yang dibayar (review) , sebab banyak program Paid To Review yang membayar mahal kepada tulisan-tulisan yang yang berbobot serta mengandung kreatifitas tinggi. Coba saja tengok sebentar iklan-iklan Djarum Black yang ada, dipastikan dibuat dengan unsur kreatifitas yang tinggi, sehingga kesan sebuah produk rokok menjadi hilang karena dilibas dengan ide-ide kreatif dan inovatif. Jadi dengan mengikuti kontes Djarum Black Blog Competition ini, pastinya kita akan lebih banyak mendapatkan ide-ide untuk bisnis kita yang lebih berkualitas.
Juga tersedia lahan untuk para pemilik workshop yang turut mendukung gelaran paling heboh di dunia automotif yaitu Autoblackthrough yaitu dengan memasukkan workshop dalam kolom black store yang terdapat di website resmi Djarum Black.
So pasti banyak ide-ide berbisni di ajang yang paling bergengsi ini, mau coba?
Semoga bermanfaat,
Artikel yang berhubungan erat :
Bisnis Di Rumah - Apa SajaYang Bisa Anda Lakukan Untuk Memulainya? | BLOG BUAT BISNIS - Pernahkah terbayangkan oleh anda tentang menjalankan bisnis di rumah yang mungkin bisa anda lakukan sebagai part-timer ataupun full-time...
Cara Mudah Cari Duit di Internet | BLOG BUAT BISNIS - Blog Buat Bisnis memberikan kesempatan yang sama kepada anda pembaca setia untuk mengikuti beberapa cara-cara yang anda bisa jalankan untuk mendapatkan uang dari bisnis di rumah. ...
Pasang Iklan Disini Murah | BLOG BUAT BISNIS - Blog kami memasang tarif "termurah" untuk anda jika ingin pasang iklan di blog ini. ...
Tips Kilat Membuka Rekening di BCA Untuk Bisnis Online Anda | BLOG BUAT BISNIS - Agar bisnis online anda lancar dan berjalan dengan otomatis, anda memerlukan sebuah rekening bank yang bisa diandalkan baik lewat jalur online maupun offline. ...
Ber-bisnis Online buat Karyawan..? Why Not | BLOG BUAT BISNIS - toh kalau sukses menjalankan bisnis di rumah seperti ini, pastinya kita akan mempunyai 2 aliran pemasukan. tul ga'?. ...
Mau Bisnis Di Rumah, Wajib Punya Twitter, Iya Ga sih? | BLOG BUAT BISNIS - Menjaring alamat email memang perlu untuk lebih mengembangkan pemasaran sebuah produk bisnis Di Rumah, salah satunya dengan menggunakan fasilitas . ...
Bisnis Di rumah : Yuk Kita Daftar Di Google Adsense | BLOG BUAT BISNIS - membuat adsense pada awal-awal saya berkenalan dengan dunia blogging, sungguh terasa sulit sekali ...
0 Comments Received
Leave A Reply